5 Cara Buka Youtube Sambil Buka Aplikasi Lain Android
Pengin tahu bagaimana cara buka youtube sambil buka aplikasi lain android? Lakukan dengan salah satu dari lima cara yang akan dijelaskan berikut
ini.
Ketika menggunakan aplikasi Youtube di Android, umumnya kamu tidak bisa membuka aplikasi lain. Untuk melakukannya, kamu perlu tahu bagaimana carabuka youtube sambil buka aplikasi lain android.
Ternyata, ada banyak, lho, cara yang bisa kamu pakai. Langsung saja simak informasinya berikut ini.
5 Cara Buka Youtube Sambil Buka Aplikasi Lain
Saat menggunakan PC untuk membuka Youtube, kamu tidak perlu banyak upaya untuk memutar video Youtube sambil membuka aplikasi lain. Karena menggunakan browser, Youtube akan tetap memutar video meskipun kamu sedang membuka aplikasi lainnya.
Namun, ketika menggunakan smartphone, kamu perlu melakukan beberapa cara nonton youtube sambil buka aplikasi lain berikut.
1. Pakai Fitur Split Screen
Cara pertama yang bisa kamu pakai adalah memanfaatkan fitur split screen. Beberapa smartphone android sudah memiliki fitur ini. Fitur ini juga sering disebut sebagai picture in picture (PIP) di HP Samsung dan Floating Windows di
HP Android lainnya.
Untuk mengaktifkan fitur khusus ini, masing-masing smartphone android punya cara yang berbeda. Namun, umumnya kamu hanya perlu membuka aplikasi YouTube, kemudian putar video yang kamu inginkan. Setelah itu, aktifkan fitur
split screen.
2. Pakai Youtube Premium
Jika cara pertama tidak bisa kamu lakukan, ada cara yang bisa kamu coba, yakni menggunakan YouTube Premium. Karena menggunakan mode premium, layanan yang bisa kamu nikmati pun lebih banyak, termasuk membuka Youtube sambil
membuka aplikasi lain.
Youtube Premium memang yang paling bisa diandalkan untuk cara memutar video sambil membuka aplikasi lain di android tanpa aplikasi dari pihak ketiga. Kamu bisa menggunakan fitur coba gratis selama sebulan untuk menikmati
serunya fitur Youtube Premium.
3. Pakai Aplikasi Float Tube
Cara selanjutnya adalah memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang bernama Float Tube. Aplikasi ini tersedia di Android dan bisa kamu unduh secara gratis di Google Play Store. Kamu tinggal mengikuti petunjuk yang ada di aplikasi untuk bisa memutar video Youtube sekaligus membuka aplikasi lainnya.
4. Pakai Aplikasi YMusic
Untuk melihat video music Youtube yang lebih mudah lagi karena bisa sambil mengakses aplikasi lain, kamu bisa menggunakan aplikasi YMusic: Online Music Player yang dibuat oleh developer Aracc Lib yang ada di Google Play Store.
Ketika memasukkan kata kunci YMusic di Play Store, akan ada banyak aplikasi serupa yang kamu temukan. Aplikasi YMusic buatan Aracc Lib adalah aplikasi YMusic terbaik dan ratingnya pun bagus. Jadi, kamu bisa mencobanya.
5. Buka Youtube lewat Browser
Terakhir, untuk cara buka youtube sambil buka aplikasi lain android tanpa aplikasi, kamu bisa mencoba untuk membuka Youtube lewat browser, baik Chrome, Opera Mini, maupun browser lainnya.
Cara terakhir ini perlu dikombinasikan dengan cara pertama, yakni menggunakan split screen, agar bisa membuka Youtube sambil membuka aplikasi lain.
Penutup
Kalau kamu ingin cara yang tidak ribet, menggunakan Youtube Premium memang solusinya. Namun, tentu saja aplikasi tersebut tidak gratis. Oleh karena itu, kamu bisa memakai cara lain yang menurutmu paling pas dengan kebutuhanmu.
Semoga informasi bagaimana cara buka youtube sambil buka aplikasi lain android bisa bermanfaat untuk kamu, ya!